WARTALIDIK, MANADO, – Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Sulawesi Utara (Sulut) menggelar pertemuan silaturahmi dengan sejumlah wartawan yang meliput di Mapolda Sulut.
Pertemuan berlangsung di Warong Kobong, Pomurou Manado, Rabu (21/2/2024), dihadiri oleh Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan, Kabid Humas Kombes Pol Michael Irwan Thamsil, Dirreskrimum Kombes Pol Gani Siahaan, Dirreskrimsus Kombes Pol Ganda Saragih dan Dirresnarkoba Kombes Pol Budi Samekto serta puluhan wartawan.
Pada kesempatan itu, Kapolda mengajak kepada media agar menjadi sahabat Polri.
“Media adalah sahabat Polri yang mendukung pelaksanaan tugas Polri, memberitakan kegiatan Kepolisian sebagaimana tercantum dalam Pasal 13 UU Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri, yaitu memelihara kamtibmas,, melakukan penegakan hukum, serta melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” katanya.
Kapolda juga menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan agenda Pemilu 2024 di Sulawesi Utara yang berlangsung aman dan kondusif.
“Pemilu di Sulawesi Utara berlangsung aman dan kondusif, tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, tentunya tak lepas dari peran semua pihak termasuk awak media dalam menjaga dan mengawal Pemilu dengan baik,” lanjut Irjen Pol Yudhiawan.
Ia mengajak media menjadi kontrol dalam pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian.
“Wartawan tak usah segan-segan melaporkan jika mendapatkan hal-hal yang dapat mengganggu kamtibmas, seperti narkoba, judi online, penyalahgunaan solar bersubsidi, laporkan kalau ada, saya akan turun langsung mengeceknya,” tegasnya.
Kegiatan yang berlangsung dengan penuh keakraban ini diakhiri dengan dialog dan tanya jawab.