WARTALIDIK, Manado – Dalam rangkaian peringatan HUT Provinsi Sulawesi Utara yang ke-60, Wakil Gubernur Steven Kandouw melaksanakan ziarah ke makam mantan Gubernur Sulut, DR. S.H. Sarundajang, Kamis (19/9/2024). Ziarah dilakukan di Pekuburan Keluarga di Desa Kawangkoan, tempat peristirahatan terakhir sang mantan pemimpin yang menjabat pada periode 2005-2010 dan 2010-2015.
Dalam suasana khidmat, Kandouw bersama sejumlah pejabat Pemerintah Provinsi Sulut memimpin upacara penghormatan dan menaburkan bunga di makam Sarundajang, yang dihadiri pula oleh pihak keluarga. Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk penghormatan atas dedikasi Sarundajang, tetapi juga sebagai momentum mengenang perannya dalam membangun Sulut selama masa kepemimpinannya.
Tradisi ziarah ini rutin dilakukan setiap tahun menjelang peringatan HUT Sulawesi Utara, sebagai bentuk penghargaan terhadap jasa para pemimpin terdahulu yang telah berjasa bagi kemajuan daerah.